Panglima TNI Kunjungan Kerja ke Sumut, Gubernur Edy Rahmayadi Sambut di Lanud Soewondo

    Panglima TNI Kunjungan Kerja ke Sumut, Gubernur Edy Rahmayadi Sambut di Lanud Soewondo
    Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Rahmayadi menyambut kedatangan Panglima Tentara Nasional Indonesia (TNI) Laksamana Yudo Margono di Lanud Soewondo Medan

    MEDAN – Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Rahmayadi menyambut langsung kedatangan Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono di Pangkalan Udara (Lanud) Soewondo. Bersama Pangdam I/BB Mayjen TNI Achmad Daniel Chardin, Wakapolda Sumut Brigjen Pol Jawari dan Walikota Medan M Bobby Afif Nasution.

    Panglima TNI Yudo Margono beserta rombongan datang menggunakan pesawat Boeing 737-400/7305 Skadron Udara 17 Lanud Halim Perdana Kusuma. Panglima TNI bersama rombongan mendarat di Apron Charlie Lanud Soewondo, sekitar pukul 14:30 WIB, Senin (3/7).

    Usai mendarat, Panglima TNI Yudo Margono dan Edy Rahmayadi beserta rombongan transit di ruang VIP Lanud Soewondo. Selang beberapa saat, seluruh rombongan meninggalkan Lanud Soewondo untuk memulai kunjungan kerja Panglima TNI di Sumut.

    Salah satu agenda Panglima TNI ke Sumut adalah mengecek kesiapan Satuan Tugas (Satgas) Operasi Pengamanan Terbatas (Pamtas) Satuan Tugas Yonif 122/Tombak Sakti di Mako Belawan. Sekaligus Panglima TNI juga akan memimpin upacara pemberangkatan Yonif 122/Tombak Sakti ke daerah perbatasan Republik Indonesia – Papua Nugini.

    “Panglima TNI datang ke Sumut melaksanakan kunjungan kerja dan akan memimpin upacara pemberangkatan pasukan ke perbatasan Indonesia – Papua Nugini, kita harap semuanya berjalan lancar, ” kata Edy Rahmayadi, usai menyambut Panglima TNI dan rombongan.

    Dalam satu tahun ini, Panglima TNI sudah tiga kali melakukan kunjungan kerja ke Sumut. Sebelumnya Panglima TNI datang bersama Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo untuk menghadiri Hari Pers Nasional (HPN) Februari 2023. Bulan berikutnya Panglima TNI kembali mengunjungi Sumut untuk memimpin upacara pemberangkatan Satgas Pamtas RI-Papua Nugini. (H15/DISKOMINFO SUMUT)



    medan
    Suhendi

    Suhendi

    Artikel Sebelumnya

    Balipedia.org: All About Bali

    Artikel Berikutnya

    Hendri Kampai: Macan Versus Banteng di Antara...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Polri Terus Tingkatkan Kegiatan Patroli Prekat di Wilayah Obyek Vital Kertabumi Karawang Antisipasi Gangguan Kamtibmas
    Dinilai Pimpin Kembali, Jaya - Efrensia Paslon Kuat di Pilkada Gunung Mas 2024
    Patroli Siang Polsek Cikampek Sasar Security Pabrik Himbau Kantibmas 
    Ny.Lise Eka Putra; Program Unggulan Bajak Gratis Di Lanjutkan
    Polsek Cikampek Aiptu Ruswin Monitoring Pelantikan KPPS Desa Parakan 

    Tags